Cek Kondisi Pangkalan, Kasrem Kunjungi Koramil Jajaran Kodim Surabaya Utara

    Cek Kondisi Pangkalan, Kasrem Kunjungi Koramil Jajaran Kodim Surabaya Utara
    Kasdim 0830/Surabaya Utara Letkol Inf Djarno Djumadi, S.Pd. mewakili Komandan Kodim Sambut Kedatangan Kasrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Erwin, S.I.P. Saat Kunjungi Koramil Jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara

    Surabaya, - Selasa (11/6) Kepala Staf Korem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Erwin, S.I.P. lakukan kunjungan kerja ke koramil jajaran wilayah Kodim 0830/Surabaya Utara.

    Kunjungan tersebut dalam rangka pengecekan langsung untuk mengetahui kondisi pangkalan Koramil dan personel.

    Kasrem mengatakan dalam kunjungannya pihaknya melakukan pemeriksaan data binter koramil dan lingkungan sekitarnya.

    Kunjungan juga tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan para danramil dan babinsa dalam mendukung tugas kewilayahan.

    "Saya ingin mengecek kondisi koramil di lapangan, baik kondisi pangkalan maupun personel yang ada di koramil, secara umum saya lihat sudah bagus, " ujarnya.

    Pihaknya juga berpesan kepada anggota di koramil untuk tetap menjaga kekompakan, kesehatan dan tingkatkan kebersihan serta untuk ketahanan pangan berupa tanaman hortikultura dengan media tanam di polybag di masing masing koramil saya harapkan dapat dipertahankan.

    "Jaga kesehatan dan kekompakan mengingat rata-rata anggota berdomisili luar wilayah surabaya, kebersihan koramil ditingkatkan, serta data-data binter agar selalu diupdate, " pesannya.

    Pihaknya juga mengingatkan prajurit untuk menghindari pelanggaran sekecil apapun terutama akhir-akhir ini marak permasalahan yang disebabkan terkait judi online, karena semua bentuk pelanggaran dapat berdampak buruk pada diri sendiri, keluarga maupun satuan, tegasnya.

    Sementara itu, Kepala Staf Kodim 0830/Surabaya Utara Letkol Inf Djarno Djumadi, S.Pd. mewakili Komandan Kodim saat lakukan pendampingan mengatakan, kedatangan Kepala Staf Korem 084/Bhaskara Jaya untuk memastikan keakuratan data binter di Koramil, pangkalan dan personel demi kelancaran pelaksanan tugas ke depan.

    "Pengecekan ini untuk memastikan kebersihan pangkalan, update data dan kesiapan pelaksanaan tugas personel Babinsa demi kebaikan bersama, " ucapnya.

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Manfaatkan Lahan Terbatas Membuat...

    Artikel Berikutnya

    Puskesmas Klampis Ngasem geruduk Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tim K-9 Polda Jateng Berhasil Temukan Jenazah Bayi 5 Bulan yang Tertimbun Tanah Longsor
    Brimob Bergerak Bantu Evakuasi Korban Banjir dan Longsor di Jateng
    Polri Komitmen Jaga Perdamaian dan Pembangunan di Papua
    Babinsa Kodim Lamongan Kawal Pelaksanaan Vaksinasi PMK untuk Ternak

    Ikuti Kami